Hanya Dia Yang Layak

Sabtu, 8 Mei 2021

Bacaan hari ini: Wahyu 5:9-14 | Bacaan setahun: 2 Samuel 23-24, Roma 11



“Mereka menyanyikan suatu nyanyian baru katanya: Engkau layak menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu Engkau telah membeli mereka bagi Allah...” (Wahyu 5:9)

Sastrawan Skotlandia bernama John Wilson, alias Christopher North menuliskan, “Kekuasaan Yang Mulia, dimana matahari tidak pernah terbenam di sana.” Kerajaan Inggris adalah yang dimaksud dengan panggilan “Yang Mulia” di sini. Negara modern di bawah kekuasaan mereka hingga saat ini (anggota Persemakmuran): Canada, Australia, Selandia Baru, Jamaica, Barbados, Bahamas (terdiri banyak pulau), Grenada, Papua New Guinea, Kepulauan Solomon, Tuvalu, St. Lucia, St. Vincent, Belize, Antigua dan Barbuda, St. Kitts dan Nevis. Yang dulu “wilayah” mereka adalah: Pakistan sampai 1956, Afrika Selatan 1961, Sri Lanka 1972, Ghana, Nigeria, Sierra Leone, Tanganyika, Trinidad dan Tobago, Uganda, Kenya, Malawi, Malta, The Gambia, Guyana, Mauritius dan Fiji. Sungguh luas dan melingkupi berbagai suku bangsa dari Eropa, Asia, Pasifik, sampai Afrika. Dan uniknya, ahli sejarah pernah menghitung bahwa seluruh wilayah ini ternyata hanya 25% dari luas bumi. Melingkupi banyak suku bangsa, tetapi belum mencapai tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa (ay. 9).

Melebihi segala kerajaan dalam sepanjang sejarah umat manusia, Yesus Kristus, Sang Anak Domba Allah yang disembelih dan dengan darah-Nya, Dia telah membeli mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa. Sebuah kekuasaan yang sempurna yang telah ditunjukkan melalui pengorbanan yang sempurna. Kekuasaan yang didapat bukan karena kekuatan politik dan militer yang dahsyat, tetapi kekuasaan yang dimiliki karena Dialah Tuhan, pencipta langit, bumi, dan segala isinya – sekaligus Dia yang mengorbankan diri-Nya untuk menebus dosa semua manusia. Inilah kuasa kasih Tuhan yang sempurna! Sehingga hanya Dia yang layak untuk menerima kuasa, dan kekayaan, dan hikmat, dan kekuatan, dan hormat, dan kemuliaan, dan puji-pujian! (ay.12)

Marilah kita semua, bersama makhluk yang di sorga dan yang di bumi dan yang di bawah bumi dan yang di laut dan semua yang ada di dalamnya, kita datang untuk menyembah-Nya!

STUDI PRIBADI: Sudahkah kita sadar betapa sempurnanya kuasa dan kasih Tuhan Yesus Kristus? Sudahkah hidup kita dipenuhi dengan pujian dan penyembahan untuk ungkapkan rasa syukur sekaligus rasa takut kita akan Tuhan?

Pokok Doa: Berdoa agar dengan penuh syukur kita selalu mengingat bahwa Yesus Kristus adalah Tuhan yang Mahakuasa, dan hidup kita menunjukkan penyembahan sejati kita kepada-Nya.

Sharing Is Caring :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *