Kuali Yang Berkarat

Senin, 22 Mei 2023

“Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Celakalah kota yang penuh hutang darah, kuali yang berkarat di dalamnya dan karatnya tidak hilang dari padanya! Keluarkan potong demi potong dari dalamnya tanpa memilih-milih.” (Yehezkiel 24:6)


Bacaan hari ini: Yehezkiel 24:1-14 | Bacaan setahun: Yehezkiel 23-24

Karat adalah oksidasi logam akibat reaksi kimia dengan lingkungan sekitar. Hal ini disebabkan berbagai faktor, misal kelembaban, suhu, dan konsentrasi zat-zat sekitar. Korosi memengaruhi kekuatan dan
daya tahan logam, serta menimbulkan kerusakan yang berdampak pada keamanan dan kinerja suatu benda atau struktur. Memasak dengan alat masak tembaga berkarat bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Karat tembaga bisa tercampur dengan makanan yang dimasak dan terserap oleh tubuh. Terlalu banyak tembaga dalam tubuh bisa menyebabkan keracunan, mual, muntah, sakit kepala, dan diare. Selain itu, panci tembaga berkarat dapat menimbulkan perubahan rasa dan bau pada makanan yang dimasak di dalamnya, sehingga mempengaruhi kualitas makanan.

Dalam Yehezkiel 24, karat mengacu kepada kotoran yang menempel pada panci masak (cauldron) yang digunakan orang Israel. Allah menyuruh Yehezkiel untuk memasak daging dan tulang di dalam panci yang kotor dan berkarat. Hal ini melambangkan dosa, kenajisan, dan kekejian umat Israel yang menempel pada dirinya seperti karat pada panci, yang membutuhkan pembersihan dan penyucian. Dosa mereka ibarat karat pada kuali yang sudah begitu melekat, yang tidak dapat lepas bahkan setelah dipanaskan sampai berpijar! (ay. 12). Dosa-dosa ini telah melekat dengan begitu kuat, sehingga sulit dibedakan dengan kehidupan sesehari mereka, seperti panci tembaga yang berkarat dan sulit dibersihkan, bahkan di atas bara api pemurnian. Hukuman dijatuhkan oleh Tuhan melalui penyerbuan bangsa Babel yang akan menghancurkan mereka! (ay. 2).

Tetapi syukur kepada Allah! Kasih setia-Nya kekal untuk selamanya. Di tengah amarah-Nya yang hebat – TUHAN Allah tetap mengasihi umat-Nya! DIA merelakan Anak-Nya yang tunggal, Tuhan kita Yesus Kristus datang ke dunia menggenapi rencana penebusan umat-Nya dari kutuk dosa. Murka Allah yang seharusnya ditimpakan kepada kita (ay. 13-14) ditanggung-NYA! Dosa yang melekat bagai panci berkarat, kita yang seharusnya dibuang dan dibinasakan – dibasuh bersih sempurna oleh darah-Nya yang kudus!

STUDI PRIBADI: Apakah “karat” yang menempel dalam hidup kita dan pelan-pelan merusak kita? Bagaimana kasih Allah mengikis “karat” itu dalam hidup Anda?

Pokok Doa: Berdoalah dan bersyukurlah atas anugerah keselamatan yang telah kita terima melalui pengorbanan darah-Nya yang kudus – Tuhan kita Yesus Kristen!

×

Yehezkiel 24 : 12

12 Aku bersusah payah dengan sia-sia, sebab karatnya yang tebal tidak mau hilang dari padanya, biar dalam api.

×

Yehezkiel 24 : 2

2 "Hai anak manusia, tuliskanlah tanggal hari ini, ya, tanggal hari ini. Pada hari ini juga raja Babel mulai menyerang Yerusalem.

×

Yehezkiel 24 : 13-14

13 Oleh karena engkau menajiskan dirimu dengan kemesumanmu, dan Aku ingin mentahirkan engkau, tetapi engkau tidak menjadi tahir dari kenajisanmu, maka engkau tidak akan ditahirkan lagi, sampai Aku melampiaskan amarah-Ku atasmu.

14 Aku, TUHAN, yang mengatakannya. Hal itu akan datang, dan Aku yang akan membuatnya. Aku tidak melalaikannya dan tidak merasa sayang, juga tidak menyesal. Aku akan menghakimi engkau menurut perbuatanmu, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Sharing Is Caring :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *