Jangan Berbalik Dari Kristus

Sabtu, 6 Februari 2021

Bacaan hari ini: Ibrani 10:26-39 | Bacaan setahun: Keluaran 39-40, Markus 9



“Tetapi orang-Ku yang benar akan hidup oleh iman, dan apabila ia mengundurkan diri, maka Aku tidak berkenan kepadanya.” (Ibrani 10:38)

Dosa adalah masalah yang sangat serius di hadapan Allah. Untuk menyelamatkan umat manusia yang berdosa, Allah mengutus Anak-Nya yang tunggal dan mati di atas kayu salib sebagai korban penghapus dosa. Penulis surat Ibrani sedang menasihati jemaat yang telah menerima karya pendamaian Kristus dan sedang mengalami penganiayaan dan penderitaan karena iman mereka kepada Kristus. Kepada mereka ini, ia meneguhkan iman mereka untuk tidak meninggalkan Kristus. Mengapa nasihat ini begitu penting? Rupa penganiayaan yang dialami saat itu membuat beberapa orang Kristen menjadi berbalik dari iman mereka dan telah menyangkal Kristus.

Dosa karena meninggalkan iman kepada Kristus dengan sengaja memiliki konsekuensi yang sangat berat. Ketika seseorang telah memiliki dan mengalami kebenaran tentang pengampunan serta keselamatan, kemudian ia membuangnya, maka baginya tidak ada lagi korban untuk menghapus dosa tersebut (26). Ia akan berhadapan dengan penghakiman Allah dan kematian yang mengerikan. Penulis Ibrani menyimpulkan dalam sebuah kalimat: “Ngeri benar, kalau jatuh ke dalam tangan Allah yang hidup” (10:31). Oleh karena itu penulis surat Ibrani menasihati jemaat untuk bertekun dan jangan pernah melepaskan kepercayaan mereka kepada Kristus karena ada upah besar yang sedang menanti mereka (ayat 35).

Pada akhir nasihatnya, penulis surat Ibrani memberikan penghiburan bahwa Allah akan meneguhkan iman mereka untuk bertahan di dalam segala kesulitan: “Tetapi orang-Ku yang benar akan hidup oleh iman, dan apabila ia mengundurkan diri, maka Aku tidak akan berkenan kepadanya. Tetapi kita bukanlah orang-orang yang mengundurkan diri dan binasa, tapi orang-orang yang percaya dan yang beroleh hidup” (10:38-39). Saat kita bergantung dan beriman kepada Allah dengan sepenuh hati, maka Allah menguatkan dan menolong kita menghadapi penderitaan dan kesulitan, supaya iman kita tidak gugur. Karena itu tetaplah percaya kepada Kristus, walau kesulitan dan penderitaan sedang kita alami saat ini.

STUDI PRIBADI :
(1) Apa nasihat penulis Ibrani kepada mereka yang telah menerima karya keselamatan Kristus?
(2) Apa konsesuensinya bila mereka berbalik dari imannya?

Berdoalah : Kiranya Roh Kudus akan menjaga iman kami, anak-anak Tuhan, sehingga setiap kami tetap berpaut kepada Kristus, Amin.  

Sharing Is Caring :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *